31/08/08

Bagaimana Menjadi Affiliate Marketer yang Andal

Sampai saat ini, affiliate program menjadi bisnis yang tak tertandingi di jagad internet. Banyaknya keuntungan yang melekat pada bisnis ini menjadi penarik utamanya. Seperti pola kerja fleksibel yang membuat anda bisa mengatur kegiatan afiliasinya dengan mudah. Tanpa harus khawatir bertabrakan dengan aktivitas utama anda.

Selain itu, resikonya boleh dibilang sangat kecil. Modal yang diperlukan tak terlampau besar untuk memulainya. Sementara, prospek keuntungannya bisa berkali-kali lipat. Karena itu, tak heran jika bisnis affiliate program dari hari ke hari semakin marak. Banyak pemain baru yang mencoba peruntungannya di bisnis ini.

Begitupun dengan para affiliate marketer. Dengan banyaknya affiliate program yang ditawarkan, otomatis jumlah affiliate marketer ikut membludak. Mereka semua berlomba untuk bisa ikut mencicipi manisnya mendapat uang dari affiliate program.

Dan seperti pernah saya singgung tentang cara affiliate mendapatkan uang, dalam memilih suatu affiliate program, para affiliate marketer perlu mencermati sistemnya. Sebagian besar affiliate program memang memakai sistem pay per sale. Artinya, affiliate marketer mendapatkan komisi untuk setiap penjualan yang dihasilkan. Sehingga affiliate perlu gencar berpromosi.

Namun, bukan itu saja yang diperlukan. Karena sebetulnya, ada hal-hal yang lebih mendasar yang perlu melekat pada diri affiliate marketer agar bisa mencapai sukses yang diinginkan. Apa saja itu?

  1. Selalu belajar. Inilah sikap mendasar pertama yang harus tertanam dalam diri seorang affiliate marketer. Yaitu kesadaran untuk terus belajar meningkatkan kemampuan. Memang bagi yang pertama kali berniat mulai, mungkin terlihat sangat sulit. Kadang juga muncul keraguan mengenai kemampuannya. Tapi berbekal kemauan untuk terus belajar, segala kesulitan itu PASTI bisa kita pecahkan. Pesan saya, nikmati proses belajar yang tengah anda jalani! Sebab di situlah awal sukses anda dimulai.
  2. Pantang menyerah. Seorang affiliate marketer harus bermental pantang menyerah. Segala rintangan dan mungkin pencapaian yang belum seperti diharapkan adalah tantangan yang harus ditundukkan. Berbekal semangat pantang menyerah ini, saya yakin seberat apapun tantangan yang anda hadapi, pasti anda bisa melewatinya dengan sukses.
  3. Tetap optimis. Affiliate marketer perlu membiasakan sikap optimis dalam pikiran dan tindakan. Sikap optimis akan menumbuhkan semangat anda untuk terus berjuang sampai kesuksesan yang diinginkan bisa tercapai. Meski ada halangan, optimislah PASTI ada jalan untuk menyelesaikannya. Selalu tanamkan keyakinan bahwa ada sejuta jalan untuk sukses menjadi affiliate marketer. Tak ada orang sukses yang tak memiliki sikap optimis. Camkan dan praktekkan!
  4. Disiplin. Pastikan setiap jadwal yang telah kita rencanakan bisa terlaksana sesuai target waktu. Dari kedisiplinan ini, hasilnya bisa anda rasakan sendiri. Kedisiplinan dan kesuksesan merupakan teman karib. Kalau anda sudah berteman dengan kedisiplinan, selanjutnya kesuksesan akan menjadi kawan anda pula.
  5. Luangkan waktu dan usaha tiap hari. Affiliate marketer perlu meluangkan waktu dan berusaha setiap hari. Agar bisa terus mengembangkan bisnis affiliasinya. Tak masalah berapapun alokasi waktu yang anda jadwalkan. Mungkin hanya 15 menit, 30 menit, atau sejam sehari. Tapi pastikan setiap harinya anda tak berhenti mengembangkan bisnis affiliate program yang anda ikuti. Kawal terus bisnis anda dan pastikan sesuai jalur yang anda harapkan.

Kelima hal itu adalah dasar sukses bagi siapapun yang berniat menekuni karir sebagai affiliate marketer. Saya jamin, kalau anda melakukannya secara konsisten, komisi yang terus mengalir pada kantong anda hanya tinggal menunggu waktu saja. Tidak berat kan melakukan semua itu?

30/08/08

Cara menulis Content yang menarik

Biasanya blogger pemula banyak yang merasa kesulitan mengisi content blog. Banyak juga yang merasa tidak bisa menulis content yang menarik. Saya juga begitu. Selalu merasa ada yang kurang dengan tulisan saya. Selalu bertanya,“Apa akan ada banyak orang yang tertarik dengan tulisan saya?”

Anda mau tahu kiat-kiat menulis content yang menarik?

  1. Menulis dengan tulus. Tulis saja apa yanga anda mau tulis, mengalir saja. Blog yang bagus itu biasanya punya content asli dan ditulis sepenuh hati. Jadi, anda bisa menulis apa saja yang anda sukai agar jiwa anda terasa masuk dalam tulisan. Selain itu, tulisan anda tidak terkesan dipaksakan.
  2. Tulis yang bermanfaat. Apa yang disukai para pembaca. Semua orang yang mengakses blog seperti ini tidak akan pergi dengan tangan hampa. Mereka punya hal baru yang bermanfaat dan setiap pengunjung bisa menerapkan manfaat ini untuk kepentingan mereka. Jadi, kita harus menulis sesuatu yang berguna untuk orang lain. Berikan informasi yang anda punya untuk semua pengunjung. Agar, pengunjung tidak merasa sia-sia telah datang ke blog anda.
  3. Cari solusi untuk masalah orang lain. Pertama kali sebelum mencoba memecahkan masalah orang lain, anda mesti tahu betul siapa saja pembaca anda. Jadi anda bisa menganalisis kesulitan apa saja yang biasa mereka hadapi. Tapi jika anda belum punya pembaca (biasanya dialami blogger baru) anda bisa membaca blog lain yang punya target pembaca yang sama dengan anda dulu. Sebut saja ini blog reference anda. Jika anda benar-benar blank tidak punya ide untuk menawarkan solusi pada pengunjung. Coba saja pelajari masalah-masalah yang biasa diutarakan pengunjung blog reference anda. Biasanya di bagian komentar pengunjung suka mencurahkan masalah-masalah mereka. Kemudian anda tulis pemecahan masalah mereka itu menurut versi anda sendiri.
  4. Jangan cuma menulis tentang diri sendiri. Jika anda terlalu banyak menulis tentang diri anda, nanti malah banyak pengunjung yang tidak suka. Mereka akan mengira anda bikin blog hanya karena ingin pamer.
  5. Sentuhlah pembaca anda. Coba buat interaksi dengan para pembaca anda. Caranya bagaimana? Tidak cuma membalas komentar yang pembaca berikan. Tapi, anda bisa membuat sejenis kontes yang menarik minat pembaca anda. Missal bagi pemberi komentar diberi hadiah ebook.
  6. Buat headline yang memikat. Headline atau judul tulisan jadi salah satu faktor penentu banyak tidaknya pengunjung yang tertarik dengan blog anda. Kenapa? Ya karena siapaun yang ingin join di blog pasti membaca judul tulisan anda dulu. Betapapun menariknya content anda kalau judulnya tidak menawan hati pengunjung, ya sia-sia saja. Nah, untuk membuat judul tulisan yang mematikan, anda bisa belajar dari blog lain. Perhatikan saja judul-judul yang ada di blog-blog terkenal. Pelajari apa yang membuat judul itu bisa memikat anda. Lalu silakan meniru model judul yang membuat anda terpikat ini. Apa mereka banyak memakai kalimat tanya, memakai judul how to, memakai kalimat imperatif atau malah judulnya singkat seperti headline koran? Anda boleh meniru model yang anda sukai.
  7. Fokus pada hal yang penting saja. Jangan merepotkan diri anda dengan hal-hal yang tidak memberi manfaat banyak untuk traffic blog anda. Misal, anda terlalu asyik mencari gambar yang sempurna untuk blog anda. Atau terlalu lama mendesain layout dan mengutak-atik format halamannya. Tentukan hal apa sih yang paling esensial untuk blog anda? Dan fokus pada hal yang penting ini saja. Jangan buang waktu anda dengan aktivitas yang membuat anda terlena. Kalau bagi saya sendiri menulis content dan berinteraksi dengan pembaca itu dua hal yang lebih penting dari apapun. Jadi saya minimalkan saja aktivitas yang tidak berkaitan dengan dua hal ini. Jadi saya bisa menggunakan waktu saya yang lain untuk hal yang lebih produktif.

Nah, sekarang apa anda masih merasa kesulitan menulis content yang menarik? Mari kita berbagi di sini. Saya tunggu ya…

Hal yang perlu dihindari pada blog

Berikut adalah 8 hal pada website yang tidak disukai pengunjung :

1. Informasi yang out of date
Sudah cukup jelas. Tidak ada yang lebih buruk daripada informasi yang sudah kadaluarsa.

2. Kurang fokus
Banyak sekali website yang membuat visitornya bertanya-tanya, ” Nih situs ngomongin apa sih?”. So, pastikan home page anda secara jelas menyampaikan apa yang anda kerjakan dan berapa nilai yang anda tawarkan. Jangan lupa untuk menarik minat mereka supaya meng-explore halaman-halaman lainnya.

3. Teks, teks… dan teks
Sebenarnya, teks yang banyak tidak jadi masalah. Tapi, jangan gunakan paragraf-paragraf panjang tanpa jeda. Membaca online sangat berbeda dengan membaca print out. Lebih baik, pakailah jeda dalam blok teks anda. Misalnya dengan paragraf yang lebih pendek & terfokus, white space, heading & subheading, numbers & bullets, atau gambar dengan ukuran & tempat yang tepat.

4. Susah dibaca
Enak gak sih… baca teks, fontnya biru, backgroundnya hitam? Atau sebaliknya, fontnya kuning, backgroundnya putih? Atau mungkin… font terlalu kecil yang bikin mata perih? :-( Ya, itu semua bukan pilihan yang baik. Pastikan tulisan anda mudah dibaca.

5. Ramai dan kacau
Let’s say, anda punya situs yang hebat. Tapi jika visitor anda harus melewati blok-blok teks yang panjang, aneka tawaran promosi di sana-sini, macam-macam animasi, grafik penjualan, flash, serta lain-lain yang berlebihan dan tidak diatur rapi, anda hanya akan membuat visitor anda bingung dan segera pergi.

6. Waktu download yang lama
Jangan sia-siakan waktu pengunjung dengan berbagai macam foto, atau flash, atau video, atau apa saja, yang hanya akan membuat halaman anda lebih lama untuk tampil utuh. Anda hanya punya hitungan detik untuk menangkap minat mereka membaca. Gunakan waktu mereka sebaik mungkin.

7. Aggressive Advertising
Tentu kita berharap website atau blog kita menjadi media untuk mengantarkan pengunjung dari prospek menjadi pembeli. Tapi, advertising yang terlalu mencolok bukanlah jawaban yang benar. Ada yang lebih efektif, yaitu : sajikan informasi, solusi dan nilai produk. Boleh pakai pop up, asal jangan yang full screen dan susah banget di-close. Ini bisa bikin marah semua orang.

8. Tidak ada Privacy Policy
People hate being spammed. So, jika anda meminta pengunjung anda untuk mengisikan alamat e-mail mereka, pastikan anda telah meyakinkan mereka bahwa anda akan memproteksi privasi mereka dengan tidak akan menjual atau mendistribusikan alamat e-mail mereka ke orang lain.

Pengalaman Saya

Terus terang, Saya baru 5 bulan bergabung dengan formulabisnis.com, tapi hasilnya luar biasa!!! benar-benar di luar dugaan. Bulan pertama saya dalami dan pelajari materi SMUO . Bulan kedua, saya mulai mempersiapkan semuanya sesuai petunjuk. Alhamdulillah, sampai hari ini , saya mendapat hasil rata-rata 100-200 ribu per minggu dari bisnis ini.
Dengan panduan SMUO di formulabisnis.com, saya merasa mendapatkan jalan untuk keuangan saya.

Bagaimana sebenarnya cara ikut program ini?
Pertama kali saya download ebook ini :



Di dalamnya saya belajar banyak sekali ilmu, yang menjadikan saya semakin teguh dan fokus serta yakin bisnis internet ternyata bisa memberikan kemudahan dalam hidup saya

Anda akan dipandu langkah-langkah :
Langkah 1 Bagaimana menciptakan produk, bahan baku penghasilan anda.

Langkah 2 Bagaimana membangun website otomatis pencetak uang, walaupun anda yang masih awam pun, seperti saya dahulu

Langkah 3 Bagaimana menarik sebanyak mungkin pengunjung ke website anda!


Setelah anda mengikuti seluruh materi panduan ini, anda akan bisa merancang mesin uang otomatis milik anda sendiri. Anda akan tahu bagaimana cara cepat merancang produk, membuat website dan mempromosikannya. Anda bisa menciptakan sumber-sumber penghasil income dengan cepat dan mudah hanya dengan menggunakan internet sebagai media bisnis anda! Penghasilan akan meningkat, dan waktu luang anda akan semakin panjang.


Saya menyarankan :
Bagi teman-teman yang suka berhubungan dengan yang namanya internet bisa juga menjadi seperti saya,

Bagi Anda yang sudah bekerja keras membanting tulang, mencari uang kesana kemari, namun hasil yang didapat belum juga memuaskan, bisa juga mencoba yang namanya internet itu memang bisa menghasilkan uang walaupun cuma untuk tambahan penghasilan, sehingga anda memiliki 2 lubang pemasukan,

Bagi anda yang bosan terikat dengan pekerjaan rutin yang melelahkan dan membosankan? Anda stress setiap hari, karena sikap bos anda, berangkat kerja di pagi hari dan kembali di rumah penuh dengan rasa lelah di malam hari... dan besok anda akan ulangi lagi rutinitas ini. bisa juga bergabung dengan program ini

Sangat simple sebenarnya

dari bisnis sederhana yang dijalankan di depan komputer,

dimulai dengan modal kecil untuk menjalankannya,

hanya dengan bekerja 2 -3 jam sehari, tidak perlu lama-lama,

tanpa perlu meninggalkan anak dan istri tercinta,

dan bisnis berjalan secara otomatis!


memilih topik blog

Topik apa yang seharusnya dipilih?

Pasti ini yang ingin anda tanyakan. Wajar kok! Pertanyaan ini sering sekali ditanyakan terutama oleh newbie blogger. Dan tak ada yang salah dengan pertanyaan itu. Karena memang inilah keputusan pertama yang akan menentukan keberhasilan blog anda. Percuma saja kita sudah melangkah ratusan kilometer, jika ternyata jalur yang kita pilih keliru. Tujuan kita tidak akan pernah tercapai!

Ada beberapa kesalahan umum yang sering dilakukan ketika memilih topik blog:

  • Latah. Kebanyakan blogger memilih topik blog hanya karena melihat blog lain sukses dengan topik tersebut. Memang tidak dosa jika meniru topik blog yang sudah ada. Tapi ini juga menunjukkan sejauh mana anda serius menggeluti blog anda. Suka latah hanya akan membuat anda selalu menjadi nomer dua. Karena begitu anda meniru suatu blog, blog yang anda tiru sudah melangkah lebih jauh. Buka mata dan pikiran! Di dunia maya sangat banyak hal yang bisa dieksplorasi. Jangan cuma terpancang dengan tema-tema blog yang sudah ada. Cari sesuatu yang baru, yang fresh, yang membuat penduduk dunia maya berkata, ”oh it’s fresh and great topic!”
  • Topiknya anda suka tapi tak banyak orang minat. Ini kesalahan kedua yang sering dilakukan. Maksudnya sih ingin tampil beda, tapi jadinya malah blog anda menderita karena jarang ada yang bertamu. Perlu juga diperhatikan berapa banyak orang yang tertarik dengan topik blog yang anda pilih.
  • Topiknya tidak anda dipahami. Jangan sekali-kali memilih topik blog yang tak anda pahami sama sekali. Selain bisa membuat anda tersesat, juga sangat mungkin membuat banyak orang lain ikut tersesat. Dampak ekstrimnya, blog anda dicap sebagai penyebar kesesatan.
  • Topik tidak fokus. Memilih topik yang sangat luas bisa membuat pengunjung bingung dengan blog anda. Bukannya mendapatkan pencerahan dari blog anda, permasalahan yang tengah dicari solusinya oleh pengunjung mungkin bisa tambah tidak karuan.

Kalau bingung dan tidak punya ide sama sama sekali tentang topik blog yang akan dipilih, terus bagaimana?

Kalau pikiran anda sama sekali kosong melompong, coba tanyakan pada diri sendiri dan tulis pada secarik kertas. Apa hobi anda? Apa yang anda minati atau suka? Apa saja pengalaman anda? Yang anda pelajari selama ini apa? Atau keahlian apa yang paling membanggakan dari diri anda?

Kemudian dari sekian deretan topik yang sudah ditulis, tentukan topik blog anda. Perhatikan dan ingat, jangan sampai kesalahan-kesalahan pemilihan topik di atas terjadi pada anda.

Biasanya sih kebanyakan blogger memilih topik yang disuka. Karena lebih mudah untuk memulai ngeblog. Itu juga yang saya sarankan. Yang penting, anda KONSISTEN mengelola blog anda dan mencoba menghadirkan TRAFFIC yang tinggi ke blog anda

Kenapa?

Kalau tidak konsisten, sebulan dua bulan mungkin anda sudah bosan dengan blog anda. Jelas waktu satu dua bulan tersebut menjadi terbuang percuma. Selain juga duit anda lenyap tanpa hasil buat internetan.

Supaya tidak seperti itu, selain konsisten, anda harus bisa mendatangkan traffic yang tinggi. Karena dari situlah potensi penghasilan anda muncul. Memang lebih mudah makan rambutan daripada mendatangkan traffic. ;) Tapi traffic yang tinggi sangat mungkin terwujud—lagi-lagi—tergantung semenarik apa topik blog anda di mata pengunjung. So, pilih topik yang memang dicari banyak orang.

Anda masih bingung memilih topik gara-gara banyak hal yang disuka?

Saran saya pilih satu lalu SERIUSI dan TEKUNI. Curahkan perhatian pada satu bidang tersebut. Kalau anda tidak segera putuskan, anda tidak akan pernah tahu topik yang anda tetapkan itu disukai pengunjung atau tidak.

Sekali lagi, pengunjung yang akan menentukan topik blog anda menarik atau tidak. Karena itu, segera tetapkan topik dan mulai ngeblog. Tulis dan lihat bagaimana respon pengunjung. Selanjutnya, anda boleh melakukan penyesuaian. Kira-kira apa yang kurang dari topik yang anda pilih. Perlu disempitkan lagi atau justru diperluas? Atau mungkin soal isi blog? Ini akan kita bahas lain kali.

Saya tekankan lagi, sangat penting memulai ngeblog dengan memilih SATU topik daripada memilih banyak topik. Karena dengan begitu anda bisa mencurahkan waktu dan energi anda. Anda bisa fokus!

Saran lainnya, daripada mempunyai banyak blog, sebagai permulaan lebih baik punya satu blog saja. Karena dengan begitu konsentrasi anda dalam mengelolanya bisa lebih maksimal.

Selain itu, tetapkan target terhadap blog anda. Dua atau tiga bulan waktu yang cukup baik untuk melakukan evaluasi. Bila dalam waktu itu, blog anda bisa menghasilkan seperti target yang anda harapkan, anda boleh lanjutkan. Tapi jika tidak, jangan ragu untuk berubah. Ganti topik blog anda. Mungkin topik blog anda pasaran? Atau mungkin sedikit orang yang tertarik dengan topik yang anda tulis?

Memilih nama blog


Ketika awal kali berniat membuat blog, pemberian nama menjadi salah satu hal terpenting yang harus dilakukan. Pemberian nama yang tepat akan membuat pengunjung mudah ingat dengan blog anda.

Kalau anda memang serius ngeblog, memberi nama blog sama pentingnya seperti memberi nama untuk anak. Karena itu, jangan sepelekan memilih nama, baik untuk anak maupun buat blog! :-)

Bagaimana cara memilih nama blog yang tepat?

  1. Riset kecil-kecilan dulu. Coba buka search engine seperti Google atau Yahoo. Lalu ketik topik blog yang sudah anda pilih. Misal anda bermaksud membuat blog tentang pantai. Coba ketik: ‘blog pantai’ atau ‘beach blog’ atau ‘pantai’ saja.
  2. Amati dan buka beberapa blog. Dari hasil yang ditampilkan search engine, amati nama-nama blog yang tertera. Boleh juga dibuka beberapa blog yang menarik hati. Amati isinya. (Sekalian buat cari inspirasi isi blog yang akan dibuat).
  3. Cari tahu berapa pengunjung. Dari sekian blog yang namanya sudah anda catat, cari tahu seberapa banyak pengunjung di blog itu. Banyak tidaknya pengunjung bisa bermula dari tepat tidaknya nama blog yang diberikan.
  4. Simpulkan. Setelah mendapat jumlah pengunjung setiap blog, anda bisa melihat nama-nama blog yang sudah populer di bidang yang anda pilih. Sekaligus anda tahu apa kelebihan dan kekurangan blog-blog tersebut.

nama blog itu harus:

  • Sesuai dengan isi. Saya sarankan nama yang anda pilih sesuai dengan isi blog. Misal tentang pantai, baiknya kata ‘pantai’ tetap dipakai.
  • Gunakan dua kata. Daripada memilih satu kata, lebih baik dua kata sekaligus. Kecenderungan saat ini pengguna internet mencari informasi dengan kata yang lebih spesifik. Dan yang pasti juga membantu membedakan nama blog anda dengan yang lain. Contoh, lebih baik memakai kata ‘pantai bagus’ daripada cuma ‘pantai’ saja.
  • Coba cari beberapa alternatif. Misal blog tentang ‘pantai’, anda bisa membuat daftar nama yang bisa dipakai seperti ‘pantai indah’, ‘pantai paling indah’, ‘pantai unik’, atau ‘pantai bali’.
  • Tentukan. Timbang baik-baik, dari sekian alternatif nama yang anda tulis, nama apa yang paling tepat. Pilih nama yang bisa mewakili isi blog anda secara keseluruhan. Pertimbangkan pula hasil riset anda sebelumnya. Sebagai acuan karakter pengunjung di topik blog yang anda pilih.

Nah nama sudah ditentukan! Kemudian daftarkan nama itu. Ketika mendaftarkan, saran saya:

  • Pilih domain *.com. Karena sebagian besar pengguna internet sudah kadung biasa dengan domain tersebut.
  • Tuliskan dalam satu kata. Nama yang sudah anda pilih lebih baik ditulis menjadi satu kata. Misal “pantaiindah.com”. Hindari memakai dash (contoh:pantai_indah.com).
  • Tambahkan kata. Bila nama blog yang kita pilih ternyata sudah ada yang pakai, tambahkan kata lain. Tambahan kata upayakan tetap berhubungan dengan nama awal yang dipilih. Misal menjadi “turpantaiindah.com” atau “panduanpantaiindah.com”.
Selamat mencoba!

8 hal yang perlu anda perhatikan agar blog anda sukses.

Bagi anda yang suka nge-blog, apapun tujuan anda ngeblog, yang jelas blog bisa pula mendatangkan keuntungan tak terhingga untuk anda. Blog bisa mendatangkan uang tanpa henti masuk ke kantong anda. Enak kan? “Sekali nyetir, dua kota terlewati”. Sambil tetap ngeblog dan tidak kehilangan kesenangan anda, bisa pula menambah tebal dompet anda.

Itu pasti yang ingin anda tanyakan. Tentunya blog anda harus menarik banyak pengunjung dan membuat mereka betah untuk berkali-kali datang ke blog anda. Di sini saya bagikan 8 hal yang perlu anda perhatikan agar blog anda sukses.

  1. Tetapkan URL yang konsisten. Dalam membuat blog, URL anda harus konsisten. Maksudnya, jangan digonta-ganti. Sekali saja anda mengganti URL blog, berarti anda harus kerja keras mempopulerkannya kembali. Blog yang sudah mulai akrab dengan search engine, akan hilang begitu saja. Begitupun koneksi yang telah anda bangun selama ini. Karena itu URL sangat penting. Dalam menentukan URL, sebaiknya pilih nama yang mudah diingat.
  2. Pilih topik yang tepat. Dulu pernah saya katakan, bekerja di bidang yang dicintai membuat kita lebih mudah sukses. Saat membuat blog, hal ini pun harus menjadi bahan pertimbangan. Jangan memaksakan diri di bidang A kalau anda suka bidang B. Bekerja di bidang yang anda sukai pasti membuat anda lebih semangat. Kalau bingung mau memilih topik blog apa? Gampang! Solusinya bisa anda temukan di cara memilih topik blog yang menarik seperti magnet.
  3. Tampilkan content berkualitas. Saya jamin, tak ada yang bakal menolak barang berkualitas yang gratis. Begitupun dengan blog anda. Jaga kualitas content blog anda. Dengan begitu, pengunjung akan kesengsem dan mudah kembali ke blog anda. Kalau mau isi blog anda jadi bagus, baca di sini.
  4. Promosikan blog anda. Undang pengunjung sebanyak mungkin untuk datang ke blog anda. Misal, dengan aktif menulis di milis. Bisa juga dengan aktif berkomentar di blog yang ramai pengunjungnya. Bisa pula dengan memanfaatkan social network yang sesuai dengan target pembaca anda. Dan banyak cara lainnya. Yang penting, anda jangan pernah berhenti mempromosikannya. Memang mungkin menghabiskan banyak waktu. Tapi hasil yang anda tuai pasti sepadan dengan usaha anda.
  5. Tingkatkan keterampilan teknis. Setelah memiliki blog, jangan lupa untuk meningkatkan keterampilan anda mengelola blog. Banyak hal yang bisa dipelajari seperti mengenai SEO, HTML, dan lainnya. Dan mungkin tak akan pernah ada habisnya. Tapi yang penting, setelah anda pelajari, langsung praktekkan. Biar pengetahuan anda jadi melekat dan bermanfaat. Dengan semakin menguasai hal teknis, blog anda pasti akan tampil unik dan jauh lebih menarik.
  6. Lakukan riset dan evaluasi. Jangan bosan untuk meningkatkan kualitas blog anda. Karena itu, lihat blog ‘tetangga’ dan bandingkan dengan blog anda. Serap hal-hal yang menurut anda baik untuk diterapkan pada blog anda. Dengan selalu melakukan riset dan evaluasi, blog anda pasti akan lebih baik dari hari ke hari.
  7. Jangan surut langkah. Sekali anda memutuskan ngeblog, jangan pernah mundur. Meski mungkin anda menemui kenyataan tak seindah harapan. Seperti meski anda sudah jungkir balik promosi, tapi pengunjungnya cuma segitu saja. Atau page rank blog anda masih ada di urutan terbelakang. Sekali lagi, jangan pernah surut langkah. Kesulitan itu sesuatu yang wajar. Dan anda harus belajar menyelesaikannya. Hadapi kesulitan anda, bukan dihindari!
  8. Jika anda telah memilih membuat blog, kelolalah dengan baik. Jangan sia-siakan. Fokuskan perhatian anda pada blog anda.

Kelebihan bisnis internet

Dengan bisnis internet bisa mengumpulkan uang , ini 10 kelebihan bisnis internet dibanding bisnis lainnya

1. Tentukan sendiri jam kerja anda
Sebagai manusia, anda pasti ingin kebebasan. Dalam berbisnis, internet memberikan kebebasan penuh untuk anda. Andalah yang memegang kendali bisnis ini. Anda yang menentukan jam kerja anda. Anda mau mulainya jam 4 pagi, jam 12 siang, atau mungkin jam 8 malam. Lama waktunya anda yang tentukan sendiri, mau satu jam, dua jam atau berapapun, anda bebas menentukannya.

2. Anda Bisa Kerja Dimanapun
Tak terbatas dalam suatu ruangan, anda bisa menjalankan bisnis ini dimanapun. Beberapa kali, bahkan saya mengendalikan bisnis internet ini sambil melakukan liburan bersama keluarga. Sambil berlibur uang tetap mengalir lancar.

3. Biaya ringan
Membangun bisnis internet membutuhkan biaya relatif ringan. Yang anda butuhkan hanya nama domain dan web hosting untuk situs web anda. Selain itu anda hanya butuh akses internet. Kalau keberatan dengan biaya langganan akses internet, di awal berbisnis anda bisa manfaatkan warnet.

4. Tak perlu sewa kantor
Anda tak perlu sewa kantor untuk bisnis internet. Anda bisa bekerja dari tempat tidur anda. Jelas sangat hemat kan? Coba bandingkan misalnya dengan berbisnis offline. Untuk membuka warung misalnya, anda mungkin perlu cari tempat strategis yang bisa didapat dengan menyewa. Biayanya tentu lumayan, sementara hasilnya masih belum pasti untung. Dengan berbisnis internet, penghasilan anda akan untung jauh berkali-kali lipat.

5. Tak perlu terjebak kemacetan
Di masa mendatang, jalanan pasti makin padat. Dan bagi yang masih memilih bekerja kantoran, siap-siaplah menghadapinya. Tapi bagi yang sudah berbisnis internet, anda bisa tenang-tenang saja. Tak perlu takut telat masuk kantor. Asal ada akses internet, kapanpun anda bisa bekerja.

6. Berjalan otomatis
Ini salah satu bagian paling mengenakkan dari bisnis internet. Sebagian besar bisnis internet dijalankan secara otomatis. Jadi, anda tak perlu pusing melakukannya secara manual. Coba bandingkan misalnya anda punya usaha warung. Setiap pembeli yang datang harus anda layani. Dalam bisnis internet, anda tak perlu melakukannya. Internetlah yang akan melakukannya untuk anda. Dan internet adalah pekerja yang baik. Dia tak pernah banyak menuntut pada anda sebagai tuannya. :-)

7. Bisa punya banyak bisnis internet
Bukan hanya satu, tapi dua, tiga atau lebih banyak bisnis internet bisa anda jalankan. Pastinya, hasil yang anda dapatpun bisa semakin banyak. Tapi saran saya, sebelum anda punya 10 macam bisnis internet, saran saya tekuni satu macam dulu. Baru setelah sukses, anda bisa merambah jenis bisnis internet lainnya.

8. Tak Perlu Pakai Seragam
Dengan bisnis internet, anda bisa mendapatkan uang saat masih memakai baju tidur sekalipun. Tak mungkin kan, anda melakukannya dalam bisnis offline? Bahkan, pernah saya baca pebisnis internet luar negeri yang hanya mengurusi bisnis internetnya saat hanya memakai pakaian dalam.

Tapi kalau saya, meski saya bisa melakukannya, tapi saya tetap memakai pakaian rapi dan mematuhi jam kerja saya setiap harinya.

9. Pasar Terus Bertambah Besar
Dengan melihat banyak pebisnis internet saat ini, anda merasa peluang anda sudah tertutup? Tidak sama sekali! Jumlah pebisnis internet sekarang masih sangat kurang dibandingkan dengan pasar yang akan terus bertambah. Apalagi beberapa bulan ke depan, biaya akses internet akan semakin murah. Pastinya ini akan mendorong peningkatan jumlah pengakses internet. Tak usah khawatir, peluang sukses bisnis internet anda selalu terbuka lebar.

10. Lebih akrab dengan keluarga
Untuk apa anda bekerja? Kalau anda sudah berkeluarga, pasti jawabnya untuk keluarga anda. Tapi kalau anda bekerja keras lalu membuat keluarga anda kekurangan perhatian dan kasih sayang, apa gunanya?

Dengan berbisnis internet anda bisa meluangkan waktu dan kasih sayang lebih banyak untuk keluarga. Anda bisa memperhatikan perkembangan si kecil yang sedang belajar merangkak atau berjalan. Dan juga membacakan dongeng sebelum tidur serta memberikan kecupan selamat pagi ketika dia bangun tidur. Bagi saya, kebahagiaan seperti itu tak bisa ditukar apapun. Dan bisnis internet bisa melakukannya untuk anda.

Blog Bisa menghasilkan uang

Kenapa belum punya blog? padahal kita bisa mendapat uang dari blog walaupun sederhana.

Betul, jawaban saya justru berupa pertanyaan. Sebab, kenapa juga belum punya blog. Toh memiliki blog sungguh sangat mudah, hemat biaya, dan bisa menghasilkan banyak uang. Bagi yang masih merasa keberatan mengeluarkan biaya hosting dan membeli domain pun bisa memakai penyedia blog gratis.

Dan kalau sudah punya blog, perkembangannya sepenuhnya ada dalam kendali tangan anda sendiri. Jadi, mertua atau tetangga tidak bisa ikut campur tangan. Anda ingin meningkatkan traffic? Bisa dengan memperbanyak promosi. Ingin memperbanyak posting? Ya tulislah lebih sering. Kalau ingin banyak menghasilkan uang? Kuncinya cuma satu: tingkatkan traffic.

Semakin banyak pengunjung yang datang ke blog anda, semakin mudah anda mendapatkan iklan dan semakin tinggi harga iklan anda. Kalau anda memakai model penghasilan langsung, anda cukup menyediakan content gratis dan para pengiklan yang akan membayar anda.

200 ribu investasi seumur hidup

Jika kita monton film di bioskop akan terasa beda dengan nonton film di televisi. mengapa?? karena kita membayar tiket untuk bisa nonton film di bioskop, karena membayar maka kita akan lebih fokus dalam film tersebut, beda dengan nonton di televisi di rumah, dengan TV segede gajah pun tetap saja kita nonton sambil denger radio atau sambil maen komputer, artinya kita tidak begitu fokus pada film yang kita tonton.

Begitu juga dengan Affiliate program ini. Sebelum saya ikut program ini, saya cuma iseng browsing internet. setelah saya memutuskan ikut dengan membayar 200 ribu, saya merasa lebih fokus dalam belajar internet. ini kenyataan, tadinya saya cuma ikut untuk coba coba, inti utamanya sih cuma ingin belajar dan lebih mendalami internet. belajar bikin web, bikin blog, program goggle adsense, sitemap. SEO. tanpa ikut program ini saya tidak akan mungkin belajar sejauh ini, bahkan tidak mungkin tau bagaimana membikin web atau blog.

200 ribu tadinya saya anggap bayar biaya pendaftaran les privat doang, kaya les komputer gitu. sapa nyangka kok bisa balik, ya jelas bisa lah soalnya anda mendapat 2 member saja kan sudah balik modal.

Dan enaknya lagi, ternyata ada member baru lagi, bukannya saya membual, tapi kan 200 rebu yang saya keluarkan buat pendaftaran les tadi masih bisa terus mendapatkan uang, iya kan? ini enaknya affiliate program. misalnya kita iklan di koran, cuma berapa hari iklan itu tampil? tapi dengan blog, website kan bisa selamanya tampil, tanpa membayar lagi !!! semuanya diatas adalah kelebihan dari bisnis internet

Sharing Pengalaman Saya


Banyak orang yg sukes dalam bisnis ini, tapi banyak juga yg gagal. Mengapa mereka gagal? Karena mereka tidak bersungguh sungguh, mereka mencoba suatu bisnis yang menurut orang orang adalah mudah mendapat duit seperti orang laen yang sudah merasakan sukses. Maka banyak orang yang menganggap bisnis internet adalah bisnis tipu-tipuan belaka.

Tidak hanya bisnis internet punya resiko gagal, semua bisnis ada resikonya. Tergantung kamu nya sendiri. Keyakinan, semangat, kemauan serta tindakan kita sendiri yang akan mengubah kondisi finansial yang lebih baik.

Hampir semua buku orang sukses menceritakan bagaimana mereka merangkak dari awal. Mereka yang gagal adalah mereka yang menyerah…. tetapi dengan motivasi, kegagalan adalah jalan menuju keberhasilan, dan mereka itulah yang menjadi orang sukses.

Sama seperti pengalaman gw, kepengen punya usaha sendiri, tetapi jaman sekarang ini modal susah, tidak punya barang yang bisa dijaminkan. Bagaimana cara memiliki usaha sendiri? Sekarang gw masih bekerja ikut mengelola bisnis teman, dengan hasil yang lumayan, cukup untuk hidup sederhana. Beda halnya jika kita yang mempunyai usaha sendiri dan kelola sendiri. Masalahnya mentok di modal. Gw pernah ikut MLM tetapi sangat susah dan bener bener seperti mengemis untuk menawarkan produk, sampe detik ini gw masih berpikir bagaimana meperoleh uang yang untuk hidup yang lebih baik.

Mengapa sekarang gw memilih bisnis internet? Dengan modal yang tidak besar, memang intinya seperti MLM, cuma kita ga capek menawarkannya. Gw coba keberuntungan lewat Formula Bisnis Alhamdulillah sudah mendapatkan duit balik modal 200ribu, plus duit buat beriklan lagi, cita cita gw bisa punya produk sendiri.

Aku tetap berkeyakinan dalam bisnis internet masih memiliki kesempatan besar untuk mencari keuntungan. Bayangkan saja dengan modal 200 ribu(hanya 1x membayar) , kita bisa ikut memperoleh keuntungan selamanya. Asal kita tetap konsisten dalam bekerja.

Bagaimana memilih Bisnis Internet mana yang mo kita ikutin?

Mengapa aku memilih Formula Bisnis? Karena di sini pemiliknya membantu kita, mengajarkan cara yang terbaik dalam mempromosikan produk. Member bisa tau kalo usaha ini bener- bener dikelola dengan baik, dan membantu kita sebagai resellernya

Apa itu Affiliate Program

Bagi anda yang belum mengetahui apa itu yang namanya Affiliate Program, saya coba tulis secara bertahap supaya lebih mudah memahaminya.

Affiliate Program adalah marketing yang mengandalkan penggalangan komunitas untuk memasarkan produk. Sampai sekarang Affiliate Program termasuk salah satu cara terpopuler yang banyak dilakukan pebisnis online. Karena bisa memperluas jaringan pemasaran secara efektif dan efisien.

Bagaimana mekanisme kerja affiliate Program?

Misal, ada seorang pemilik situs web yang ingin menjual produk-produknya. Produk ini bisa berupa ebook, software, dll. Nah, pemilik situs ini memiliki jaringan pemasar (baca: Affiliate Marketer) yang menjualkan produk-produk ini pada para calon pembeli.

Jika para pemasar ini berhasil mendapat pembeli, atau berhasil menjualkan produk-produk tadi, maka ia mendapat komisi. Pemilik produk yang menentukan besarnya komisi tersebut. Ada yang 25%, ada pula yang memberi 50% dari harga jual produk.

Para pemilik situs web ini biasa disebut affiliate merchant. Sedang para calon pembeli produk disebut leads atau prospects.

Agar lebih jelas, mari saya beri contoh konkret.

Situs formulabisnis.com menawarkan affiliate program. Katakanlah anda tertarik, lalu mendaftar di situs web tersebut dengan username “benq”. Pada saat mendaftar, anda harus mengisi form yang berisi nama, alamat, no telepon, no rekening, dll.

Kemudian saya menyodorkan affiliate agreement yang berisi kesepakatan tentang syarat dan ketentuan untuk menjadi affiliate marketer di situs saya. Jika anda sudah setuju dengan affiliate agreement yang saya ajukan, anda akan mendapat affiliate link atau alamat http://www.formulabisnis.com?id=benq. Alamat inilah yang harus anda promosikan.

Nah, jika suatu saat ada pengunjung yang membeli produk saya melalui link ini, anda akan mendapat komisi. Besarnya komisi yang saya berikan biasanya 50% dari harga jual produk. So, misal, si pembeli membeli produk ebook saya yang berjudul Sistem Mesin Uang Otomatis (SMUO) seharga Rp 100.000, maka anda mendapat komisi Rp 50.000.

Dengan mengikuti affiliate program, anda tidak perlu memiliki situs web sendiri. Untuk menghasilkan uang, cukup bergabung dengan situs-situs web yang menawarkan program seperti ini.

Oya… ada banyak keuntungan lain yang bisa anda dapat dari model bisnis ini.

* Anda tidak perlu repot membuat produk. Tugas anda hanya mengantarkan pembeli pada penjual.
* Anda bisa memilih berbagai affiliate program yang anda inginkan. Coba kunjungi Clickbank.com. Di sana anda bisa menemukan ribuan situs-situs yang memberi affiliate program. Jadi, anda bisa punya banyak sumber penghasilan.
* Komisi yang ditawarkan program ini biasanya relatif tinggi. Antara 10%-95%.
* Anda bisa jadikan affiliate program sebagai sumber pendapatan pasif. Kok bisa? Ya, karena anda hanya perlu tinggal di rumah, tidak perlu kemana-mana. Dan, uang akan datang sendiri. Yang penting anda tetap berpromosi. Atau bahkan, anda masih bisa mengerjakan usaha offline anda.

Saya harap anda sudah tidak bingung lagi… kalau masih bingung juga, mari coba bergabung dengan salah satu affiliate program. Kebingungan anda pasti akan berkurang.

Cara Mendapat Passive Income Membludak dari Bisnis Internet

Memiliki pemasukan tetap tanpa bekerja bukan hal yang mustahil. Lihatlah para internet marketer sukses. Mereka hanya duduk, bekerja di depan komputer tapi pundi-pundi uang terus mengalir masuk rekening. Bahkan sekalipun mereka sedang enggan untuk melakukan pekerjaannya, uang tak akan pernah berhenti mengalir.

Anda juga bisa memiliki penghasilan seperti itu. Caranya, anda harus memiliki sumber passive income. Ya, passive income akan membuat anda kaya meski anda tak bekerja. Lantas bagaimana memiliki passive income? Anda sudah tak sabar ingin segera memilikinya? Sabar, saya akan menjelaskannya untuk anda.

Dalam dunia offline, passive income biasanya dimiliki seseorang dengan menginvestasikan sebagian uangnya. Contohnya dengan membeli rumah lalu menyewakannya pada orang lain. Anda membeli properti sekali, tapi anda akan mendapatkan pemasukan dari sewa rumah itu berkali-kali.

Nah, sekarang, dengan internet kesempatan mendapat passive income menjadi sangat terbuka, anda juga bisa mendapatkannya.

Di internet anda bisa menemukan berbagai jenis bisnis yang menjanjikan passive income. Pilihlah salah satu untuk dipromosikan. Sumber passive income di internet banyak macamnya. Bisa berupa situs keanggotaan. Anda mendapatkan penghasilan tiap kali ada anggota baru yang bergabung.

Tapi itu bukan satu-satunya cara. Jika anda mau belajar, anda bisa membuat produk sendiri dan menjualnya. Bentuknya bisa berupa e-book, software, newsletter, atau produk lain yang didasarkan pada sistem berlangganan.

Anda jangan mengernyitkan kening dulu. Cara ini tak sesulit yang anda kira jika anda mencobanya.

Selain itu, anda juga bisa membangun passive income dengan sistem marketing online. Hah, apalagi itu? Ini cara memasarkan produk tertentu melalui internet. Sekarang internet bisa diubah menjadi sistem marketing yang handal. Dengan jutaan pengguna, internet adalah salesman yang andal.

Dengan internet marketing anda bisa menawarkan barang apapun kepada siapapun. Anda tak perlu bertemu langsung dengan pelanggan. Anda tawarkan, biarkan mereka berpikir, jika setuju, mereka akan mengirim sejumlah uang pada anda. Dan sistem akan bekerja secara otomatis.

Apa cara itu tidak sangat merepotkan? Tidak. Ini mudah, jauh lebih mudah dari bisnis yang anda lakoni saat ini. Ini cara yang sangat cerdas untuk membangun sumber passive income. Nanti, setelah sistem berjalan dengan sendirinya, anda tinggal duduk di rumah. Mengecek uang yang masuk ke rekening anda pun bisa dilakukan dengan internet. Nyaman sekali kan hidup seperti ini?

Nah, saatnya beraksi. Jika anda sepakat memilih jalan ini, seperti ajaran SMUO, buatlah produk dan situs web penjualan. Buat sebagus mungkin dan promosikan. Buat setiap orang mengenal situs web anda dan undang mereka berkunjung. Saat situs web anda sudah terkenal, anda akan banyak diuntungkan. Jika anda memiliki produk baru anda hanya tinggal memasukannya dalam situs web, dan pengunjung anda akan membelinya.

Benar-benar cerdas kan? Asal anda serius mengelolanya, saya yakin anda bisa sukses. Lagipula, dalam membangun bisnis ini tidak diperlukan banyak modal. Anda hanya harus yakin bahwa anda bisa. Saya bisa, dan saya yakin anda pasti juga bisa!

Segera mulai bisnis ini. Bangun pasive income dari sekarang dan nikmati hasilnya.

29/08/08

Bagaimana menjual produk dari internet


Jika modal seorang pedagang adalah uang, maka modal anda sebagai pebisnis internet adalah situs web. Ya, situs web. Karena itu kesuksesan bisnis anda ditentukan dari bagaimana anda mengelola web. Jangan berharap dengan membuat situs web saja anda bisa langsung kaya, bila tak dikelola dengan benar.

Nah, disinilah diperlukan strategi yang jitu. Upayakan agar situs web anda dikenal banyak orang. Katakan, bahwa situs web anda ada. Nah, bagaimana caranya? Anda bisa meniru langkah saya ini.

1. Buat situs web anda menarik
Entah anda percaya entah tidak. Langkah pertama menghadapi persaingan bisnis internet marketing adalah memoles situs web anda. Langkah ini tampak sepele, tapi penting.

Buat situs web anda sebaik mungkin untuk menarik pelanggan. Dalam mengelolanya, anda harus memperhatikan tampilannya, desain, dan kontennya. Saya yakin dengan cara itu pengunjung akan lebih tertarik, bukan sekedar datang.

Jika anda merasa tampilan situs web anda kurang menarik, ubah desainnya. Tapi hati-hati, jangan sampai salah langkah. Jangan membuat situs web anda justru porak poranda. Perhatikan dengan cermat warna, background, gambar, dan ilustrasinya. Usahakan semua itu mendukung isi dan enak dilihat.

2. Akrabkan dengan search engine
Agar situs web anda semakin besar anda harus meningkatkan kualitas layanan dan produk anda. Manjakan para pengunjung dengan banyak manfaat. Beri mereka produk dan layanan yang baik. Saya yakin, pengunjung akan berbondong-bondong. Tapi, jika hal itu anda rasa belum cukup ada cara lain menggiring pengunjung.

Nah, cara lainnya adalah mengakrabkan situs web anda dengan search engine. Upayakan, tiap kali pengunjung menggunakan mesin pencari, situs web anda terdaftar. Caranya, pakai kata kunci yang sering dipakai pengunjung. Integrasikan kata kunci dalam judul situs web, meta description, dan posting.

3. Sebarkan link
Cara lain yang dapat anda tempuh adalah dengan menyebarkan link. Anda dapat memulainya dengan membangun jaringan dengan situs bisnis lain. Manfaatkanlah bookmark agar situs-situs web lain mengenal bisnis anda. Dengan begitu jejak situs anda akan tersebar dimana-mana. Cara lain yang bisa anda lakukan, anda melakukan comment saat berkunjung ke blog orang lain. Lakukan hal itu secara rutin.

06/08/08

Mengapa Banyak Orang Memilih Bisnis Internet?

Tak heran bila banyak orang yang tertarik. Sebab memang seperti saya sering sebut, bisnis masa depan ada di dunia online. Maka kalau tak bersiap dari sekarang, anda pasti kalah start dengan yang lain.

Dan yang pasti, paling tidak ada dua keuntungan besar yang bisa dirasakan bagi yang berbisnis online. Pertama, hasilnya yang luar biasa besar dengan resiko yang bisa dibilang sangat minim. Bisnis online mampu mengalirkan uang dalam jumlah besar serta dalam waktu singkat. Sudah tak terhitung pebisnis yang berhasil. Baik yang berani mengatakan secara terus terang di internet, maupun yang lebih memilih berdiam diri saja.

Keuntungan kedua adalah kebebasan pola kerjanya. Tak terikat pada jangka waktu yang kaku atau pada tempat tertentu. Bisnis online telah mengubah cara kerja kita. Bisnis ini melampaui pekerjaan yang pernah diidamkan banyak orang di masa lalu.

Kalau dulu mungkin banyak yang memilih untuk bekerja kantoran, dengan mendapat gaji tetap setiap bulan. Tapi kini tidak lagi. Pekerjaan seperti itu cenderung membosankan. Kalau mau digambarkan kira-kira pola kerjanya setiap harinya seperti ini: Berangkat kerja > Bekerja di kantor > pulang kerja. Begitu setiap harinya ritme yang dilakoni. Dengan pekerjaan yang menguras banyak energi dan juga menyita banyak waktu pastinya.

Sementara, kalau kita mau berpikir jujur, hasil yang kita dapat sebetulnya tak seberapa. Taruhlah misal setiap hari kita kerja selama delapan jam dengan lima hari kerja dalam seminggu. Berarti selama seminggu kita bekerja selama 40 jam. Kalau sebulan berarti kita bekerja selama 160 jam. Dan coba berapa yang anda dapat? Andaikan saja total pendapatan anda sebesar Rp 5 juta. Maka, sebetulnya, waktu perjam anda hanya dihargai Rp 31.250. Atau kalau dihitung per menit, anda hanya dibayar Rp 520,83. Semurah itukah penghargaan untuk diri anda?

Okelah, bagi sebagian orang, pendapatan itu mungkin sudah jauh mencukupi. Tapi dengan kebutuhan yang makin meningkat serta keadaan hidup yang makin mahal, anda tak mungkin mengandalkan kebutuhan anda dan keluarga hanya dari gaji.

Mungkin ujung-ujungnya kalau anda tak puas dengan gaji saat ini, anda bisa saja menuntut kenaikan gaji kepada perusahaan. Tapi itu pun tak bisa seketika dipenuhi. Perlu waktu dan pasti perusahaan akan berpikir berulang-ulang kali sebelum menyetujuinya. Dan saat dikabulkan kenaikan gaji kita pun, mungkin harga kebutuhan kita sudah meningkat berkali-kali lipat dari sebelumnya. Sehingga praktis kenaikan gaji itu menjadi tak ada artinya.

Dan bukan hanya soal uang, di sisi lain kalau anda sudah berkeluarga, saya rasa keluarga tetap nomor satu. Anda tak ingin keluarga anda terabaikan hanya gara-gara pekerjaan anda. Keluarga butuh perhatian penuh dari kita. Bukan hanya dari segi materi, tapi juga kasih sayang. Dan banyak orang tua yang saya rasa mengabaikan hal ini karena padatnya pekerjaannya.

Dan (maaf) kalau boleh saya tanya kenapa anda harus menunggu sebulan untuk mendapakan gaji Rp 5 juta, kalau bisa mendapatkannya dalam sejam? Dengan bisnis online, anda bisa meraup hasil jauh lebih besar dalam waktu singkat. Anda bisa gajian setiap jam. Tapi kalau bekerja kantoran, mau tak mau anda harus tunggu setidaknya setiap bulan. Lebih jauh tentang penghasilan per jam ini silakan baca bagaimana membuat penghasilan terus meningkat.

Enaknya lagi berbisnis online, anda tak harus bekerja secara full-time. Karena, internet-lah yang akan bekerja full time untuk anda. Anda cukup meluangkan sedikit waktu untuk mengelolanya. Selebihnya, anda bisa curahkan waktu untuk kegiatan lain serta keluarga tercinta anda.

Jika langkah anda benar, sukses akan datang sendiri pada anda.


“Tinggalkan keraguan, tanggalkan kebimbangan. Mulailah bisnis internet anda sekarang. Tak ada alasan untuk tidak menjajal kesuksesan di sini”. Itu yang saya katakan pada diri saya saat mulai membangun www.FormulaBisnis.com. Saya hanya tahu kalau saya harus melangkah di jalur yang benar dalam memulai bisnis ini. Ya, saya harus berada di jalur yang tepat. Karena saya tidak mau gagal dan menyesal karena saya sudah menginvestasikan banyak waktu di sini.

Dan sekarang giliran saya menularkan semangat itu pada anda. Saya mau anda tidak ragu lagi melangkah di sini. Sebagai newbie anda cuma perlu tahu langkah-langkah tepat apa yang harus diambil oleh seorang newbie untuk memulai bisnis internet.

Setelah sebelumnya saya jelaskan bagaimana cara memilih bisnis internet yang selalu mendatangkan keuntungan, kini saatnya mulai melangkah. Di saat awal, anda sangat perlu tahu apa yang harus dilakukan agar bisnis anda cepat meroket.

Saya yakin, jika anda sudah tahu jawabannya, semuanya akan terasa mudah. Bisnis anda akan berkembang pesat tanpa anda sadari, uang pun tak akan bisa berhenti memasuki rekening anda. Anda tidak akan pernah frustasi dan lelah mengejar kesuksesan. Jika langkah anda benar, sukses akan datang sendiri pada anda.

So, langsung saja. Langkah tepat apa yang perlu anda ambil sekarang? Mari saya beri bocoran kesuksesan saya…

1. Pelajari Ketrampilan Berbisnis Internet.
Seperti apa ketrampilan itu? Di sini tidak hanya kemampuan membuat blog, situs web, atau mengendalikan traffic saja yang perlu anda miliki. Tapi, semua hal yang berkaitan dengan model bisnis yang anda pilih perlu anda pahami. Anda perlu belajar agar anda tahu bagaimana cara menyiapkan bisnis anda ke depan. Dengan persiapan yang baik, artinya anda sudah punya ancang-ancang apa yang akan anda lakukan setahap demi setahap. Anda tidak mau kan bisnis anda hanya bertahan seumur jagung?

Maka jangan pernah berhenti belajar. Proses belajar harus berlangsung terus menerus. Semua hal yang berkaitan dengan internet marketing perlu kita pelajari. Ini penting untuk perkembangan bisnis anda di masa mendatang. Mengapa? Tentu, setelah sukses dengan satu model bisnis anda tidak akan berhenti di situ saja bukan? Misal anda sukses menjadi affiliate marketer. Selanjutnya anda pasti ingin merambah model bisnis yang lain. Misalnya kemudian anda tertarik memiliki produk sendiri.

Nah, di sinilah perlunya mengerti strategi-strategi internet marketing. Nantinya, anda mesti memahami sifat dan pola pikir pembeli. Dan anda juga harus mempelajari bagaimana caranya mengelola pelanggan potensial. Kapan anda melakukan penawaran, dan apa yang sebaiknya ditawarkan? Barang atau jasa? Dan bagaimana anda bisa memuaskan pelanggan anda? Dengan belajar, anda akan tahu apa yang harus dilakukan untuk menjawab semua itu.

2. Miliki Mindset yang Tepat
Anda tahu Jennie S Bev? Penulis dan pebisnis Indonesia yang sekarang berdomisili di USA. Saya suka kata-katanya yang berbunyi begini, “sukses adalah aku, aku adalah sukses.” Benar, untuk menjadi seorang yang sukses, anda harus berpikir sukses. Sebab, keadaan pikiran anda juga ikut menentukan keberhasilan anda. Artinya, jika anda yakin anda akan sukses, maka sukseslah anda. Jika anda tidak yakin anda bisa sukses, anda akan gagal. Itu pasti. Karena pikiran anda yang menuntun diri anda sendiri. Bukan orang lain.

So, itu kenapa saya katakan bahwa mindset yang tepat bisa mengantarkan anda ke pintu sukses. Mindset ini yang mempengaruhi kondisi mental anda. Selama anda punya keyakinan dan harapan akan sukses, saya yakin apapun yang anda lakukan akan mengarah pada kesuksesan. Misal, anda jadi lebih disiplin, lebih teratur mengelola waktu, lebih selektif memilih aktivitas, dll.

3. Berani Bermimpi, Berani Berjuang
Saya ingat dengan perkataan Anggun cinta Sasmi di acara Kick Andy beberapa waktu lalu. Kurang lebih begini, ”Kalau punya mimpi, ya jangan tidur lagi. Bangun, kalau perlu mandi pakai air dingin dan berjuanglah!” kedengarannya sederhana ya? Tapi bagi saya itu artinya sangat dalam dan sangat memacu semangat.

Banyak orang yang bermimpi untuk meraih kesuksesan. Tapi, apa yang mereka lakukan sama sekali bukan cara-cara menuju kesuksesan. Ya, sebaliknya orang yang bermimpi justru lebih senang berlama-lama tidur dan terbuai dengan mimpinya. Malas bangun, malas berjuang.

Jadi, bagaimana dengan anda? Siap mengikuti jejak Anggun? Maksud saya bukan berarti anda harus terjun jadi penyanyi professional dan berpindah kewarganegaraan. Tapi, mandi ’air dingin’-nya itu! Agar kita selalu semangat untuk mengejar kesuksesan.

Cukup dengan tiga langkah saja anda bisa mengawali kesuksesan bisnis anda. Ya itu tadi, belajar untuk bersiap diri, berpikir untuk bertindak, dan bermimpi untuk berjuang!

Cara yang dilakukan dalam bisnis internet

Temukan bakat anda. Anda punya bakat, tapi tidak setiap orang bisa mengenali bakat yang dimilikinya. Agar anda kenal betul bakat apa yang anda miliki, anda bisa tanyakan pada diri anda: apa yang anda sukai. Bila anda berbakat utak-atik sepeda motor misalnya, anda bisa membuat bisnis internet tentang otomotif. Bisa berbentuk forum konsultasi atau bahkan mungkin juga menjual spare part dan accessories motor. Setelah menemukan apa bakat anda, gunakan bakat itu untuk membangun bisnis online anda. Percayalah, jika anda melakukan sesuatu yang memang anda suka, aktivitas anda akan jadi menyenangkan. Dan pastinya uang pun akan ikut mengalir. Gali, kenali, dan gunakan bakat anda untuk membuat bisnis internet anda cepat berkembang.

Bukalah pikiran anda. Dalam mengelola bisnis internet sangat diperlukan inspirasi. Ide sangat berharga dalam bisnis ini. Untuk mendapatkan ide mengembangkan bisnis internet anda, cobalah membaca banyak buku. Kalau anda tidak terlalu suka membaca, inspirasi juga bisa datang ketika anda mengamati sesuatu. Begitu muncul ide bagus, langsung anda gunakan. Jangan menunggu ide itu hilang karena anda terlalu lama membiarkannya.

Jangan setengah-setengah. Anda tahu, keraguan itu seperti belenggu. Selama masih ragu anda tidak akan bisa melakukan pekerjaan dengan baik. Karena itulah jangan bekerja setengah langkah saat merintis bisnis online rumahan. Lakukan semuanya secara total, sehingga hasil terbaik bisa anda raih. Misal, anda tengah belajar tentang mengalirkan traffic, lakukan dengan sepenuh hati. Kali lain anda belajar tentang SEO, lakukan pula dengan segenap kesungguhan.

Kerjakan dengan semangat. Anda pasti sepakat mengatakan pekerjaan sebagai sesuatu yang fleksibel. Maksudnya, akan terasa berat jika dijadikan beban, tapi akan menyenangkan jika dikerjakan dengan semangat. Begitupun dalam membangun bisnis online. Bangunlah bisnis itu dengan semangat. Semangat akan membuat anda optimis. Dan yakinlah, rasa optimis akan mengantarkan anda pada puncak sukses.
Suntikkan motivasi. Kalau anda ingin bisnis internet yang anda kelola sukses, selalu suntikkan motivasi pada diri anda. Katakan kepada orang-orang di sekitar anda tentang cita-cita anda, target anda, dan apa saja yang akan anda dapatkan dari bisnis internet. Cara ini bisa memacu motivasi anda untuk terus membangun bisnis internet.

Jangan berhenti di tengah jalan. Orang mengibaratkan semangat seperti ombak. Adakalanya tinggi, di lain waktu rendah. Saat semangat meninggi manfaatkan sebaik mungkin. Tapi jika melemah anda harus bertahan, jangan memutuskan untuk berhenti. Banyak orang berhenti berbisnis saat semangat mereka meredup. Kalau sudah begitu berakhirlah semuanya. Tapi jika anda bertahan, anda termasuk orang yang tangguh dan siap mereguk sukses.

Berpikir positif. Setiap orang, termasuk saya dan Anda, juga selalu mengidamkan hasil yang sempurna. Dalam hidup misalnya kalau anda masih muda, anda ingin masa muda yang menyenangkan sekaligus masa tua yang membahagiakan. Itu bukan hal mustahil. Berpikir positif dan yakinlah semua itu bisa terjadi pada Anda. Apa yang anda pikirkan, itulah yang akan terjadi.
Nah, sekarang anda cukup yakin untuk memulai bisnis internet kan? Sekarang saat yang tepat untuk memulai, sebelum anda menyesal nantinya. Berhentilah berangan-angan, lakukan apa yang anda inginkan mulai detik ini juga. Yakinlah, jika anda serius, bisnis internet anda akan menuai sukses.


--------------------------------------------------------------------------------

02/08/08

Paid to Clik asal Indonesia nih

Anda mendapatkan Uang hanya dengan klik dan mengunjungi website dari Sponsor kami. Caranya sangat mudah! Secara sederhana anda klik sebuah link / alamat website dan mengunjunginya dalam beberapa detik untuk memperoleh uang. Anda tidak memerlukan keahlian khusus. Karena anda hanya mengunjungi Sponsor yang kami sediakan. Anda akan mendapat penghasilan yang lebih apabila mengajak teman untuk menjadi referral / downline. Permintaan pembayaran dilayani setiap hari melalui PayPal. Minimal permintaan pembayaran adalah $6

Caranya tinggal mengklik 10 website yang telah disediakan, tunggu 30 detik, dapat 0,01. sekalian iseng hehehhe. gratis kok ga rugi jadinya. daftar disini

01/08/08

Benar benar bisa diandalkan

sebelum ikut ini program, aku paling tidak percaya yang dinamakan MLM, tapi dengan program reseller lewat internet ternyata lebih mudah dalam menawarkan produk, mengapa? contoh kita menulis blog atau memasang iklan kita sama saja dengan mempromosikan produk kita, dan gratis, dibandingkan memasang iklan di koran... bandingkan saja iklan di koran hanya 1 hari dengan harga 20ribuan, dengan blog kita bisa berinternet sambil berjualan, dan belajar tentang pembuatan web dan lain lain. jadi ga ada ruginya sama sekali.

O iya nih, pas aku daftar bisnis ini, aku daftar cuma buat iseng aja setelah memikirkan untung ruginya, dan aku yakin langsung transfer mengikuti program ini, tentu saja dengan niat ingin terjun ke dalam bisnis internet dan melihat sendiri, serta ingin membuktikan kebenarannya.Jelek jeleknya pun kalo produk kita ga laku juga kita ilang duit 200 ribu doang. Tapi jangan salah, banyak yang memberi penawaran produk dengan harga 50ribu-100ribu, kenapa saya pilih formula bisnis? karena ada forum suport nya juga. hal ini yang penting dalam memilih bisnis internet. jangan hanya melihat produk murah terus kita coba ikut ke dalamnya. itu yang membuat orang sering gagal dan menganggap bisnis internet cuma tipu-tipuan.

Formula bisnis mengelola bisnisnya dengan sangat baik, membuat saya iri(dalam arti yang baek loh) bagaimana bisa memberi motivasi, pencerahan, serta langkah langkah yang sebaiknya dilakukan. saya yakin hampir semua bisnis internet tidak melakukan seperti yang dilakukan bapak Joko.

Yang lebih meyakinkan lagi adalah setelah menerima transfer dari member kita, ini sudah terbukti, jadi saya tidak ragu lagi dengan bisnis yang saya terjuni.

Selain dari itu, sekarang saya sudah bisa membuat website walaupun cuma mengedit dari website opensource. kalo tidak ikut bisnis ini, saya ga mungkin belajar tentang website, dan terus belajar untuk mempunyai produk sendiri. tetap semangat.

Bagi temen-temen yang tidak sengaja membaca tulisan ini. ini adalah tulisan terpanjang saya(selama saya menulis blog) dan ini bukan mengarang... cuma menulis kisah saya sebelum ikut bisnis ini sampe sekarang. Sampe jumpa lagi

Aku dapat member lagi

Terima kasih kepada formula bisnis memang benar benar menguntungkan, hal ini disebabkan pemilik produk sendiri yang sangat profesional. sehingga membantu resellernya. saya tambah yakin ikut bisnis ini. Sampai saat ini aku masih mendalami tentang belajar membuat produk sendiri dengan penanganan yang profesional seperti formula bisnis ini. Motivasi yang diberikan benar benar memberi pencerahan pada diri saya dan menjadi ingin lebih pintar dalam mendalami bisnis internet. Semoga membawa kemajuan bagi kita semua. Amin
 
ϧϧPowered by Blogspot tutorial